SDH Lippo Harapan Sekolah Dian Harapan Display Ad
Monday, December 9, 2024
spot_imgspot_img
HomeKuliner5 Makanan Indonesia yang Menjadi Favorit Di Dunia

5 Makanan Indonesia yang Menjadi Favorit Di Dunia

Mediago.id – Banyak makanan Indonesia yang menjadi favorit orang seluruh dunia karena memiliki cita rasa yang khas serta diperkuat dengan karakteristik oleh rempah-rempah yang ada di dalamnya .

Kuliner Indonesia dinilai lezat hingga banyak restoran yang menyediakan makanan Indonesia di restoran luar negeri.

Hampir di setiap negara memiliki restoran masakan Indonesia dengan menyajikan hidangan-hidangan khas Indonesia yang selalu kaya rasa.

5 Makanan Indonesia yang Menjadi Favorit Di Dunia

Berikut ini  ada beberapa makanan Indonesia yang paling terkenal dan diakui begitu digemari karena menjadi makanan favorit di dunia. Apa saja? Simak di bawah ini!

1.     Sate

Makanan yang berasal dari bahan daging ayam atau kambing ini biasanya disajikan dengan bumbu kacang dan kecap pedas.

Tidak hanya di Indonesia , tetapi hidangan sate juga disajikan di restoran luar negeri.

Sate menjadi makanan Indonesia yang digemari oleh seluruh karena sate rasanya lezat dan bumbunya kuat. Bahkan mantan Presiden Amerika Serikat yaitu Barack Obama menyukai makanan asal Indonesia ini.

2.      Nasi Goreng

Nasi goreng khas Indonesia memiliki rasa yang nikmat, bahan-bahan yang dibuat untuk melengkapi nasi goreng asal Indonesia menjadikanya sebagai makanan yang digemari oleh masyarakat negara-negara lain karena dirasa lebih lezat dari nasi goreng versi lain.

3.     Rendang 

Rendang menjadi makanan Indonesia yang sudah pernah dinobatkan menjadi makanan yang paling lezat di dunia.

Rasa nikmat pada makanan rendang sangat digemari oleh banyak orang sehingga sering kali berada di restoran kelas mewah di berbagai negara.

4.     Bakso

Bakso menjadi salah satu identitas yang dimiliki budaya kuliner Indonesia.

Bakso khas Indonesia terbuat dari daging sapi sehingga bisa dinikmati lebih banyak orang berbagai kalangan.

5.     Tempe

Makanan yang dibuat dari fermentasi kacang kedelai ini seringkali ditemukan di berbagai negara

Tempe menjadi makan khas Indonesia yang mempunyai keunikan sendiri pada rasanya.

Di lain sisi, tempe harganya dibandrol dengan begitu mahal di banyak negara seperti Inggris, Austria, Afrika selatan dan juga Jepang.

Demikian diatas makanan Indonesia yang menjadi favorit di dunia dan seringkali dijumpai di berbagai belahan dunia.

CopyAMP code

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

- Advertisment -spot_img

Most Popular