MediaGo – Siapa yang tidak kenal kawasan Kelapa Gading. Sebuah kawasan yang disulap sebagai wilayah perumahan dan bisnis yang menjadi incaran banyak orang. Meski sudah terbilang padat, tapi pesona kawasan ini masih menjadi magnet bagi banyak pengembang perumahan dan pebisnis.
Salah satu pengembang yang bisa cukup berjasa dalam perwajahan kawasan Kelapa Gading ini adalah Summarecon. Sebagai salah satu pionir, Summarecon memberikan peluang bisnis dengan membuka area komersial Summarecon Kelapa Gading.
Area inilah yang hingga saat ini dikenal menjadi sebuah kawasan detinasi kuliner dan rumah dari beragam usaha. Bahkan hingga saat ini, ada ribuan usaha yang hidup di kawasan Summarecon Kelapa Gading.
Kawasan ini menjadi sangat hidup sehingga minat masyarakat yang ingin memiliki peluang usaha mandiri masih sangat tinggi. Summarecon pun kembali menawarkan sebuah kawasan commercial ekonomis, yaitu Srimaya Commercial yang dirilis pada 18 Juli 2020.
Executive Director PT Summarecon Agung Tbk Albert Luhur mengatakan, Srimaya Commercial menjadi pilihan yang tepat bagi mereka yang ingin memulai bisnis ataupun meningkatkan usaha bisnis rumahan ke level berikutnya.
Memang, untuk tahap awal akan akan ada sebanyak 35 unit dari jumlah total yaitu 65 unit, ditawarkan pada tahap pertama penjualan perdana Srimaya Commercial dengan harga mulai dari Rp375 jutaan. “Khusus pada periode penjualan perdana ini, kami memberikan penawaran harga yang disesuaikan dan dapat dijangkau oleh para pelaku usaha ditengah situasi saat ini,” kata Albert (10/8/2020).
Kemudahan yang ditawarkan antara lain dengan program cicilan, yang bila menggunakan simulasi perhitungan harian yaitu sekitar Rp130 ribu per hari. Dengan biaya cicilan ringan, diharapkan bisa menjadi penyemangat bagi para entrepreneur untuk memiliki ruang usaha sendiri, jadi tidak hanya sekadar sewa tempat.
Secara desain bangunan, Srimaya Commercial menghadirkan bangunan satu lantai berarsitektur modern seluas 4 x 8 meter persegi. Ruangan di setiap unit Srimaya Commercial terasa luas karena ceiling-nya dibangun setinggi 3 meter. Didesain dengan material pintu dan jendela full kaca memberikan natural lighting sehingga menghasilkan pencahayaan alami dan dapat menghemat listrik di siang hari. Setiap unit Srimaya Commercial juga dilengkapi oleh toilet dan rolling door.