SDH Lippo Harapan Sekolah Dian Harapan Display Ad
Friday, February 7, 2025
spot_imgspot_img
HomeTeknoOPPO Watch, Semua Notifikasi Penting Ada di Pergelangan Tangan

OPPO Watch, Semua Notifikasi Penting Ada di Pergelangan Tangan

MediaGo – Selain rajin menghadirkan smartphone Reno4, OPPO juga mulai membuat jam tangan pintar dengan memanfaatkan sistem operasi Wear OS. Jam tangan pintar bernama OPPO Watch ini menjadi salah satu wearable gadget yang mengandalkan sistem buatan Google.

Oppo Watch hadir dalam dua model, yakni 41mm dan 46mm. OPPO Watch kompatibel jika dihubungkan dengan perangkat smartphone bersistem Android. Selain itu, banyak terdapat aplikasi pendukung Wear OS yang dapat diunduh melalui Google Play Store.

Secara spesifikasi, OPPO Watch didukung dual processor yang dapat memberikan daya tahan pemakaian hingga 36 jam dalam mode pintar atau 30 jam dalam mode hemat daya. Pengguna tidak perlu khawatir kehabisan daya karena fitur OPPO Watch VOOC Flash Charge dapat mengisi penuh baterai perangkat ini dalam waktu hanya 75 menit.

Dengan kombinasi OPPO Watch dengan perangkat smartphone Android, maka tidak ada lagi notifikasi yang terlewat dan membuat kamu tetap up to date. Di sisi lain, kamu juga bisa menata alur kerja lebih baik sambil beraktivitas atau berolahraga di rumah dengan mengandalkan jam tangan pintar yang selalu terpasang di pergelangan tangan.

Varian OPPO Watch
Dua model OPPO Watch

OPPO Watch bisa menjadi alternatif solusi di masa pandemi Covid-19, dimana hampir sebagian besar perusahaan mewajibkan karyawannya untuk bekerja dari rumah. Namun, masih banyak yang belum terbiasa menghadapi situasi work from home.

Sebagian orang mengakui bahwa meski bekerja dari rumah justru mereka jauh lebih sibuk dibanding saat work from office. Akibatnya, banyak hal kecil yang kadang terlewatkan, terlambat mengetahui berita ataupun pesan penting masuk ke perangkat smartphone.

Dengan menggunakan jam tangan pintar saat work from home dapat membantu penggunanya mengatur efektivitas kerja terutama dengan memanfaatkan fitur pengingat, atau memeroleh notifikasi yang masuk seperti e-mail dan chat.

Berapa harga OPPO Watch ini? Untuk OPPO Watch Model 41mm dipasaran dihargai sekitar Rp3,5 juta. Sedangkan untuk OPPO Watch Model 46mm dihargai sekitar 4,5 juta. Bagaimana tertarik untuk membeli smartphone OPPO Watch ini?

CopyAMP code

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

- Advertisment -spot_img

Most Popular