MediaGo – Aplikasi berbagi konten video pendek, LIKEit Lite menggelar kampanye bertajuk #MemoriSekolah dalam rangka mendukung pendidikan bagi anak putus sekolah di Indonesia. Melalui kampanye ini, LIKEit Lite bekerja sama dengan Yayasan Balarenik Indonesia, yaitu yayasan non-profit yang berfokus pada upaya perlindungan anak, khususnya anak jalanan dan pemulung.
Lewat kampanye #MemoriSekolah, pengguna aplikasi LIKEit Lite dapat turut berpartisipasi dalam membantu pelajar Indonesia yang tidak dapat melanjutkan pendidikan sekolah. Para pengguna dapat mengunggah video dengan tema #MemoriSekolah ke aplikasi LIKEit Lite, dan juga beberapa opsi platform sosial media seperti Instagram, Youtube dan Facebook.
Baca juga: Cara Mudah Mengidentifikasi Buku Bajakan
Untuk setiap video dengan tagar #MemoriSekolah yang terunggah akan dikonversi menjadi sumbangan senilai 0,5 dolar AS atau setara Rp7.128 untuk pelajar yang berada di bawah naungan Yayasan Balarenik Indonesia. Kerja sama LIKEit Lite ini merupakan langkah awal dari kontribusi LIKEit Lite dalam meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pendidikan.
hasil donasi yang terkumpul dari kampanye #MemoriSekolah akan diperuntukan kepada para pelajar di bawah naungan Yayasan Balarenik Indonesia. Melalui kerjasama ini, LIKEit Lite dan Balarenik telah membantu pelajar Indonesia agar memiliki kehidupan yang lebih baik.
Baca juga: 2 Pengaruh Parenting Untuk Pendidikan Anak Di Masa Pandemi
Pendiri Yayasan Balarenik Indonesia Agusman mengatakan, hasil donasi yang telah terkumpul melalui kampanye #MemoriSekolah ini akan kami pergunakan untuk memenuhi kebutuhan belajar mengajar yang diperlukan oleh anak asuh kami. Kami berharap kerja sama ini akan terus berlanjut dan bersama kita mengambil peran dalam mewujudkan pendidikan yang setara bagi anak bangsa.
Kerja sama ini diharapkan dapat menjadi platform yang tidak hanya memfasilitasi masyarakat Indonesia untuk tetap kreatif dan inovatif, namun juga turut berkontribusi untuk kebaikan masyarakat Indonesia. Ke depannya, LIKEit Lite akan terus membuka kesempatan untuk bekerja sama dengan komunitas lainnya untuk melanjutkan misi untuk mendorong kesetaraan akses terhadap pendidikan di Indonesia.