SDH Lippo Harapan Sekolah Dian Harapan Display Ad
Wednesday, April 30, 2025
spot_imgspot_img
HomeKecantikanJangan Panik, Ini Tips Mengurangi Kerutan dan Garis Halus Pada Kulit Wajah

Jangan Panik, Ini Tips Mengurangi Kerutan dan Garis Halus Pada Kulit Wajah

Semakin usia bertambah, jaringan kolagen dan elastin di kulit pasti akan mulai melemah. Tentu saja hal itu menyebabkan elastisitas kulit berkurang dan muncul tanda-tanda penuaan seperti garis-garis halus, kerutan serta hiperpigmentasi pada kulit. Namun jangan khawatir, berikut ini beberapa tips mengurangi kerutan dan garis halus pada kulit wajah yang cukup ampuh.

Apa yang menyebabkan timbulnya kerutan dan garis halus pada kulit wajah?

Tips mengurangi kerutan dan garis halus
Kerutan dan garis halus pada wajah. (Gambar: http://betteroff.com)

Melansir penjelasan dari laman Healthline, kulit setiap orang pasti akan menua, itulah sebabnya kulit anak kecil dan kulit orang berusia 90 tahun terlihat sangat berbeda. 

Kulit kehilangan elastisitas seiring bertambahnya usia karena produksi kolagen melambat seiring waktu. Proses ini dapat diperburuk oleh berbagai faktor, termasuk paparan sinar matahari, polusi, dan kebiasaan gaya hidup tertentu.

Seiring bertambahnya usia, kulit juga cenderung menjadi lebih tipis dan lebih kering. Ketika kulit tidak memiliki kelembapan atau volume sebanyak dulu, kondisi itu juga dapat membuatnya lebih rentan terhadap kerutan.

Tips mengurangi kerutan dan garis halus pada kulit wajah

Tips mengurangi kerutan dan garis halus
Tips mengurangi kerutan dan garis halus pada kulit. (Gambar: http://int.eucerin.com)

1. Pastikan selalu menggunakan tabir surya 

Ketika kamu berada di luar maupun di dalam ruangan, tabir surya adalah salah satu rutinitas kecantikan yang tak boleh terlewatkan, lho. Alasannya karena, sinar UV dari celah-celah jendela rumahmu dan sinar biru dari layar gadget bisa merusak kulit dan menyebabkan penuaan dini, mulai dari garis halus, kerutan, hingga hiperpigmentasi.

Oleh sebab itu, jangan pernah menyepelekan penggunaan tabir surya. Tabir surya adalah produk anti-penuaan terpenting yang dapat kamu gunakan. Sembilan puluh persen penuaan pada kulit kita berasal dari matahari. 

2. Mulai gunakan skincare dengan kandungan retinol

Tak dapat dipungkiri bahwa skincare dengan kandungan retinol belakangan ini populer dan diminati banyak orang. Bagaimana tidak, sebagai bentuk vitamin A paling murni retinol bekerja untuk mengatasi jerawat, menyamarkan kerutan, hingga merangsang produksi kolagen sehingga membuat wajah tampak awet muda.

Tak hanya itu saja,  menurut Lauren Ploch, dokter kulit bersertifikat di Aiken, Carolina Selatan yang dilansir dari Fimela.com, retinol dan tabir surya dapat meminimalkan tanda-tanda penuaan yang pada gilirannya mencegahmu untuk melakukan suntik botox.

Sementara untuk panduan penggunaanya, disarankan untuk menggunakan retinol setiap malam dan pelembab setelahnya.

3. Menerapkan gaya hidup sehat

Demi menghilangkan garis halus dan kerutan pada kulit wajah, kebiasaan sehari-hari yang kamu lakukan juga memiliki pengaruh penting. Konsumsilah makanan bergizi, rajin olahraga, jangan merokok, dan hindari begadang.

Menurut sebuah  penelitian yang diterbitkan pada Maret 2018 di Journal of International Medical Research disebutkan bahwa orang yang memiliki gaya hidup sehat memiliki sedikit kerutan di wajahnya.

4. Konsumsi makanan kaya vitamin

Sebuah penelitian besar Belanda dari 2019 yang memiliki lebih dari 2.700 peserta menemukan bahwa kebiasaan diet dikaitkan dengan kerutan wajah, terutama pada wanita. 

Menurut penelitian, wanita yang dietnya banyak mengonsumsi daging merah dan camilan tidak sehat cenderung memiliki lebih banyak kerutan di wajah daripada wanita yang memasukkan lebih banyak buah dalam makanannya.

Makanan yang tinggi sifat anti-inflamasi atau antioksidan juga dapat meningkatkan elastisitas kulit dan melindungi terhadap kerusakan kulit serta penuaan dini. Beberapa makanan dan minuman dengan kualitas tersebut antara lain: 

  • Teh hijau.
  • Minyak zaitun.
  • Ikan salmon.
  • Alpukat.
  • Buah delima.
  • Biji rami.
  • Sayuran, terutama wortel, labu, sayuran hijau, paprika, dan brokoli.

5. Tidur telentang

Menurut sebuah studi tahun 2016, posisi tidur juga berpengaruh pada pembentukan kerutan. Studi tersebut menemukan bahwa orang yang tidur miring atau tengkurap rentan terhadap tekanan mekanis, yang dapat mempercepat pembentukan kerutan, dan juga mendistorsi kulit wajah.

Salah satu cara untuk mencegahnya adalah dengan mencoba tidur telentang alih-alih menyamping atau tengkurap. Sarung bantal dengan bahan sutra mungkin juga lebih ramah bagi kulit daripada katun, karena mengurangi gesekan dan membantu mencegah abrasi pada kulit.

6. Rilekskan wajahmu

Gerakan wajah yang berulang seperti menyipitkan mata, mengerutkan kening, atau mengerucutkan bibir dapat mempercepat pembentukan kerutan.

Jika sering menyipitkan mata, itu mungkin pertanda bahwa kamu perlu memeriksakan mata atau membutuhkan resep yang lebih kuat bagi kacamata atau lensa kontak. Mendapatkan resep baru dapat bermanfaat bagi kulit dan mata. 

Jika sering mengerutkan kening atau cemberut, kamu mungkin harus mencari cara untuk menghilangkan stres. Beberapa teknik manajemen stres yang bermanfaat, yaitu:

  • Latihan rutin.
  • Latihan pernapasan dalam.
  • Yoga.
  • Meditasi.

Baca juga: Kulit Belang Bikin Nggak Percaya Diri? Ini Cara Mengatasi Sunburn yang Efektif

CopyAMP code
Arianti
Arianti
I am content writer who has an interest in lifestyle news.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

- Advertisment -spot_img
spot_img

Most Popular

spot_img